Pada artikel kali ini, saya akan menjelaskan cara membuat kabel utp.
Pengertian Kabel UTP
Istilah UTP merupakan singkatan dari 'Unshielded Twisted Pair', yang merujuk sebagai bagian dari berbagai jenis kabel jaringan Twisted Pair yang terdiri dari beberapa tipe yaitu UTP (Unshielded Twisted Pair), FTP (Foiled Twisted Pair) dan STP (Shielded Twisted Pair).
Jika diartikan secara harfiah, pengertian kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) dapat diurai sebagai berikut :
- Unshielded = tidak memiliki pelindung berupa lapisan alumunium foil sehingga rentan terhadap gangguan interferensi elektromagnetik.
- Twisted Pair = kabel pasangan berpilin atau berbelit.
Dari dua istilah di atas, jika digabung maka pengertian kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) dapat didefinisikan sebagai berikut :
Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah kabel pasangan berpilin atau berbelit yang tidak memiliki pelindung berupa lapisan alumunium foil sehingga rentan terhadap gangguan interferensi elektromagnetik.
Kabel jaringan UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah suatu jenis kabel yang diperuntukkan sebagai media transmisi terarah (guieded/wireline) guna kepentingan perpindahan arus data dalam dunia jaringan komputer.
KARAKTERISTIK KABEL JARINGAN UTP
Karakteristik kabel jaringan UTP
(Unshielded Twisted Pair) yakni bagian dalamnya terdiri dari 2 kawat
tembaga yang dibagi menjadi 8 dawai lalu dikelompokkan lagi menjadi 4
pasang (pair). Tiap-tiap dawai atau pair-nya tersebut dipilin (twisted)
saling berlilitan sehingga membentuk sebuah pola berbentuk spiral, serta
dilapisi oleh insulator yang dirancang dengan beraneka ragam warna.
Untuk lebih jelasnya, karakteristik kabel jaringan UTP
(Unshielded Twisted Pair) dapat dijelaskan dengan menggunakan gambar
sederhana di atas. Dari gambar tersebut dapat dilihat jika kabel UTP
(Unshielded Twisted Pair) terdiri dari :
- Kawat Tembaga
Kawat tembaga yang terletak di tengah-tengah ini berfungsi sebagai media konduktor listrik. - Insulator
Tiap-tiap kawat tembaga dilapisi oleh insulator yang memiliki warna berbeda, dimana fungsi lapisan yang satu ini adalah untuk melindungi kawat tembaga agar tidak bersentuhan langsung dengan kawat tembaga lainnya saat dipilin. - Cable Jacket
Di bagian paling luar, terdapat cable jacket yang berfungsi sebagai pelindung kabel UTP itu sendiri terhadap gangguan dari luar.
- Kabel Straight adalah kabel yang digunakan antara komputer dengan perangkat lainnya dan cara pembuatannya dikedua ujungnya sama.
Untuk membuat Kabel Straight dibutuhkan beberapa bahan mapun peralatan seperti ini :
- Kabel UTP
- Tang Crimping
- Konektor RJ-45
- LAN Tester
Berikut adalah urutan dari kabel straight
- Orange (O)
- Hijau Putih (HP)
- Biru (B)
- Biru Putih (BP)
- Hijau (H)
- Coklat Putih (CP)
- Coklat (C)
Dan ini cara pembuatan kabel Straight :
- Kupas bagian ujung kabel utp(saran saya pengupasannya agak panjang, kira-kira 5cm) ini dimaksudkan untuk mempermudah pengurutan kabel.
<pengupasan kabel dapat di lakukan dengan fasilitan tang krimping>
(OP,O) ditempatkan paling kiri
(CP,C) ditempatkan paling kanan
(HP,H) ditempatkan sebelah kanan (OP,O)
(BP,B) ditempatkan sebelah kiri (CP,C)
jika sudah, luruskan kabel.nya per pasang. kedua, pisahkan kabel yang berpasangan menjadi sendirian. kemudian luruskan lagi. ketiga, urutkan kabel yang tepat,
Urutkan kabel(menurut saran saya) pertama, urutkan kabel yang masih default,
pegang kabel yang sudah urut dengan tangan kanan(jangan dilepas sampai kabel dimasukan ke konektor)
potong kabel yang sudah urut tersebut dengan tang crimping ( kira-kira 2cm)
ambil konektor lalu masukan kabel tersebut kedalam konektor seperti gambar dibawah ini
Pastikan urutan kabel dan pemasangan sudah benar(kabel tidak ada yang kurang masuk). Jika
sudah yakin, kancingkan konektor dengan kabel(masukan konektor yang
sudah dimasukan tadi kedalam tang crimping) lepaskan kabel dari tangan
dan pegang tang krimping dengan kedua tangan dan kancingkan(tekan tang
crimping dengan kuat).
Jika sudah, lakukan pada ujung kabel yang satunya dengan urutan yang sama
Setelah selesai, tes kabel denga LAN Tester. Jika dalam tes tersebut lampu indikator menyala semua dan berurutan 1-G maka pembuatan kabel straight berhasil. Dan jika lampu indikator menyala tidak berurutan maka pembuatan kabel Straight salah/tidak urut.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb. Terimakasih sudah mengunjungi blog saya dan jangan lupa kunjungi blog-blog saya yang lain di Vreseliana Ayuningtyas.